Senin, 14 November 2016

PROFIL MATA AIR "WAIR EAN"

“WAIR EAN” adalah sebuah mata air dengan debit yang cukup besar yang terletak di Dusun Glak, Desa Hale, dan berjarak kurang lebih 10 km dari pusat desa. Mata air ini terletak di tengah kebun warga yakni kebun milik Marselinus anggota kelompok tani Gaging Pani. Di

kawasan sumber mata air tersebut terdapat beberapa pohon pelindung, seperti: bamboo, ara, beringin dan tanaman komoditi seperti, kemiri dan kakao.

Volume debit mata air ini cukup bagus dan tetap sepanjang tahun bahkan jika pada musim hujan debit mata air ini bertambah volumenya.

Walaupun terdapat beberapa pohon pelindung, namun kondisi di area mata air masih terlihat kosong, karena belum begitu banyak tanaman maupun pohon pelindung, sehingga mat air ini menjadi perhatian kelompok Da’an Dadin dalam perencanaan penghijauan. Pada tahun 1999 ada sebuah LSM yang kerjasama dengan AusAid pernah melakukan survey dan membuat sebuah bak penampung kemudian mengalirkan sepanjang 500 m dari titik mata air ke perkampungan selatan yakni menuju SDK Glak.

Namun dalam perjalanan ada perselisihan warga sehingga saluran pipa dibongkar dan sekarang hanya sampai di Tu’an Kepit, sebuah lokasi dekat SDK Glak yang berjarak kurang lebih 1 km dari sekolah dan perkampungan sekitar sekolah. Hingga saat ini belum ada perhatian dari pemerintah desa maupun NGO manapun.

Tidak ada komentar:

<marquee>WTM LAKUKAN VAKSIN AYAM DI 3 KELOMPOK TANI DI EGON GAHAR</marquee>

Ansel Gogu (Kader Tani WTM) sedang Vaksin ayam anggota Kel. Tani Egon Gahar, KN , Dalam rangka mendorong sebuah pola budi daya ternak t...