Selasa, 09 Agustus 2016

WTM LAKUKAN BREAVING KADER TANI DAMPINGAN MAPITARA

Maumere, KN. Peningkatan kapasitas kader tani di wilayah kecamatan Mapitara sungguh dibutuhkan dalam pelaksanaan Program "Peningkatan Pendapatan Petani/Masyarakat dalam Mendukung Manajemen Ekosistem Berkelanjutan di Kawasan Egon". Karena itu, Wahana Tani Mandiri (WTM) melakukan kegiatan Breaving Kader Mapitara di Hale, Kecamatan Mapitara, pada hari tanggal 6 Agustus 2016.

Breaving Kader Tani WTM di Hale, (6/8/16)
Kegiatan ini difasilitasi oleh Herry Naif (Koordinator Program) WTM. Dalam pembukaan acara, Herry mengutarakan bebeberapa tujuan penting diantaranya, PertamaMeningkatkan pemahaman kader akan strategi dan model Pengembangan dan pelaksanaan Program.  KeduaMemantau proses pelaksanaan program di lapangan. KetigaMengidentifikasi problem-problem pelaksanaan program agar dicarikan solusi alternatif. 

Selain itu, di awal kegiatan didaftarkan kegiatan-kegiatan yang akan dilakukan sampai bulan Desember, seperti: 

  • Penguatan Kelompok HKM di Hebing, Hale dan Egon Gahar 
  • Perencanaan kelompok dalam penghijaaun mata air dan TUP
  • Pembuatan Kandang
  •  Pengadaan Polibag untuk persiapan pembibitan tanaman penghijauan dan tanaman umur panjang (kakao, cengkeh, pala)
  • Pengadaan Ayam
  • Pembibitan TUP dan Penghijaaun
  • Vaksinasi ayam
  • Profil Usaha Tani dari setiap kelompok
  • Studi Pengelolaan Sumber Daya Alam
  • Pemantauan Ilegal Logging
  • Persiapan Konsolidasi Draft Perdes PSDA 
d   Selain itu, partisipasi kader tani untuk mendorong dan memotifasi petani dalam mewujudkan sebuah model pengelolaan pertanian yang lestari. Lebih dari itu, pengelolaan kawasan Egon Ili Medo harus mempertimbangkan nilai ekologis-humanis, yang berbasis pada kearifan lokal budaya masyarakat Sikka. 

     Oleh karena itu, para kader harus secara teknis mampu untuk membantu anggota kelompok tani yang sedang diorganisir itu mampu mengatasi masalah-masalah petani. Sudah  beberapa pelatihan telah diikuti kader itu hendaknya menjadi modal dasar dalam mengimplementasikan program melalui berbagai aktifitas yang sudah direncanakan. Tim WTM akan membantu para kader dan petani untuk melakukan analisis usaha tani dan membantu secara teknis dalam pengelolaan. 

     Mengakhiri kegiatan ini, setiap kader melaporkan tentang kegiatan apa saja yang sudah dilakukan di lapangan dan sejaumana hasil yang sudah dicapai. Para kader diharapkan agar lebih progresif di lapangan agar apa yang menjadi target program itu berdampak positif bagi kehidupan petani, ajak Herry.


     

  Gunung Egon dipotret sore hari (6/8/16)






Tidak ada komentar:

<marquee>WTM LAKUKAN VAKSIN AYAM DI 3 KELOMPOK TANI DI EGON GAHAR</marquee>

Ansel Gogu (Kader Tani WTM) sedang Vaksin ayam anggota Kel. Tani Egon Gahar, KN , Dalam rangka mendorong sebuah pola budi daya ternak t...