Sabtu, 30 Januari 2016

TIGA KELOMOK TANI KOLISIA B BUAT PUPUK ORGANIK DAN PESTISIDA ORGANIK

Kabar Nuhang, Tiga kelompok tani, (Sumur Bor, Kaju Naja O'a dan Sinar Harapan). Kelompok Sumur Bor beranggotakan 28 orang, melakukan pembuatan pupuk organik (6/01) dan pestisida organik (23/01). Sedangkan Kaju Naja O'a (21) melakukan pembuatan pupuk organik (25/01) sementara dalam proses fermentasi. Kelompok Sinar Harapan beranggotakan 30 Orang, pelajar SD dan SMP bersemangat melakukan pembuatan pupuk organik. Tujuan mereka agar membantu mereka dalam pembiayaan sekolah. Kegiatan-kegiatan ini difasilitasi oleh fasilitator WTM, wilayah kecamatan Magepanda.

Seusai kegiatan ini, Yohanes Moning (53) kader tani Desa Kolisia B, menyatakan bahwa pembuatan organik ini adalah motifasi bagi petani di wilayah ini. Karena kami di sini, orang harus melihat hasilnya. Bahwa kami selama ini dijajah dengan pembelian pupuk kimia yang mana kami harus menanggung biaya produksi yang mahal, ujarnya.

Lebih lanjut ia bercerita bahwa kelompok tani wilayah Kolisia B yang bukan dampingan WTM ingin pergi megambil pupuk urea tidak diberi karena katanya Kolisia B sudah buat pupuk organik. Ini menarik karena kami dibiasakan agar terus menjadikan organik sebagai pilihan petani.

Sedangkan menurut Erry, bahwa kelompok tani di Kolisia B memang awalnya sulit dikoordinasi. Tetapi berkat perjuangannya kemudian ada  tiga (3) kelompok tani yang didampingi WTM. Ini menjadi peluang agar mendorong petani di sana menjadi petani organik dan lebih dari itu mereka bisa menjadi lebih baik sesuai dengan idaman mereka.

Tidak ada komentar:

<marquee>WTM LAKUKAN VAKSIN AYAM DI 3 KELOMPOK TANI DI EGON GAHAR</marquee>

Ansel Gogu (Kader Tani WTM) sedang Vaksin ayam anggota Kel. Tani Egon Gahar, KN , Dalam rangka mendorong sebuah pola budi daya ternak t...